Jambu Biji, Buah Kaya Antioksidan

Zat antioksidan sangat penting bagi kesehatan tubuh karena mampu mengurangi resiko terkena penyakit seperti kanker. Sumber antioksidan yang paling bagus adalah buah-buahan, dan selama ini hampir semua orang menganggap buah apel adalah sumber antioksidan yang baik. Memang tidak salah, namun tahukah Anda buah apa yang mengandung zat antioksidan yang paling tinggi?

Sebuah tim telah melakukan penelitian di India terhadap berbagai jenis buah-buahan, mulai dari apel himalaya, anggur, pisang, delima sampai ke buah-buahan termurah di India. Salah satu buah yang diteliti adalah jambu biji. Buah ini termasuk buah eksotik di Eropa, namun dianggap sebagai buah bagi para orang miskin di India karena harganya yang sangat murah. Namun setelah tes dilakukan, peneliti malah menemukan kandungan zat antioksidan tertinggi di buah tersebut.

Dalam 100 gram buah, kandungan antioksidan pada buah jambu biji bisa mendekati 500mg. Sedangkan buah plum memiliki 330mg, delima mengandung 135mg dan pisang memiliki kandungan antioksidan yang cukup kecil yaitu 30mg. Sementara buah mangga memiliki antioksidan sebanyak 170mg dan tiga kali lebih banyak dari buah pepaya. Apel yang disebut-sebut sebagai sumber antioksidan yang sangat baik ternyata hanya mengandung seperempat dari jumlah antioksidan jambu biji.

Peneliti juga menambahkan, semangka dan nanas juga cukup baik dalam menangkal radikal bebas di dalam tubuh. Sedangkan buah anggur diketahui bisa tiga kali lebih bermanfaat daripada buah jeruk.

Dr.Sreeramulu yang ikut meneliti buah-buahan ini mengatakan bahwa gaya hidup seseorang di zaman modern ini sangat rentan dengan radikal bebas. Mulai dari rasa stres, polusi, zat aditif makanan, semuanya adalah sumber radikal bebas yang mampu merusak sel-sel tubuh dan menyebabkan penuaan maupun berbagai penyakit yang merugikan kesehatan.

Dr.Sreeramulu juga memberi pernyataan dan dikutip oleh Sidomi News bahwa sampai saat ini belum ada penelitian yang membuktikan bahwa zat antioksidan mampu menyembuhkan penyakit tapi bisa dipastikan dapat membantu mengurangi resiko terkena penyakit yang disebabkan radikal bebas seperti kanker.

“Jambu biji sangat kaya antioksidan dan sumber serat yang baik walau dicap sebagai buah orang-orang miskin karena harganya yang murah,” katanya.

Comments